Insiden Kebakaran di Simpang Desa Dokan, 36 Unit Rumah Hangus Terbakar

KRIMINAL24.COM

- Team

Senin, 29 Juli 2024 - 06:41

40199 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karo – KRIMINAL 24 COM.  Insiden Kebakaran menghanguskan Sebanyak 36 unit rumah semi permanen di Simpang Desa Dokan, telah hangus terbakar, peristiwa kebakaran yang terjadi, pada hari Minggu (28/07/2024), sekitar pukul 12.25 WIB.

Api berhasil dipadamkan berkat upaya gabungan yang melibatkan Polsek Tigapanah, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar), dan masyarakat setempat.

Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, S.H, S.I.K, M.M, melalui Kapolsek Tigapanah, AKP Maurist GH. Sinaga S.Pd., M.M, yang turun langsung dalam N 11 11h upaya pemadaman, menjelaskan bahwa kebakaran tersebut melahap 34 unit rumah kontrakan milik Laksana Perangin Angin dan dua unit rumah milik Jakson Purba serta David Sagala.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Begitu kami menerima laporan dari masyarakat, kami segera menghubungi Dinas Damkar dan bersama sama menuju lokasi untuk memadamkan api,” ujar AKP Sinaga.

Disaat Operasi pemadaman api tersebut dengan melibatkan lima unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Karo dan personel gabungan dari Polsek Tigapanah, Koramil 02/Tigapanah, serta masyarakat setempat.

“Kami berusaha secepat mungkin mengendalikan api agar tidak merambat ke rumah rumah lainnya. Berkat kerja keras tim dan bantuan warga, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 14.20 WIB,” tambah AKP Sinaga.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun ” Kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp 1.880.000.000.

Adapun Kerugian ini meliputi kerusakan pada 34 unit rumah kontrakan yang diperkirakan bernilai Rp 30.000.000 per unit, serta kerugian materi yang dialami oleh para penghuni rumah kontrakan sekitar Rp 20.000.000 per kepala keluarga.

Selain itu, dua unit rumah milik Jakson Purba dan David Sagala mengalami kerugian masing masing sekitar Rp 100.000.000 dan Rp 80.000.000.

Menurut keterangan dari saksi mata, Januaria Br Sagala, kebakaran diduga bermula dari asap tebal yang muncul dari dapur rumah kontrakan yang ditempati Nanda, 30 tahun, dan Putra, 30 tahun. Saat ini, pihak Polsek Tigapanah telah memasang garis polisi di lokasi kebakaran dan sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran.

“Terkait sebab kebakaran, Unit Inafis Polres Tanah Karo akan melakukan penyelidikan lebih lanjut dan berkoordinasi kepada Puslabfor Polda Sumut serta memeriksa saksi saksi,” pungkas AKP Sinaga.

Atas Upaya cepat dan koordinasi yang baik antara Polri, Damkar, dan masyarakat setempat dalam memadamkan api telah berhasil mencegah meluasnya kebakaran, sehingga kerugian yang lebih besar dapat dihindari.

( Bangunta Sembiring ).

Berita Terkait

Satpamobvit Polres Tanah Karo, Berpatroli di Malam Hari Untuk Menjaga Kamtibmas
Kapolres Tanah Karo, Pimpin Upacara Bendera, Tekankan Peningkatan Kemampuan Personel dan Kesiapan Hadapi Dinamika Global
Polsek Berastagi dan Unit Inafis Satreskrim Polres Tanah Karo, Evakuasi Penemuan Mayat Gantung Diri di Desa Gurusinga
Angin Puting Beliung Serta Hujan Deras Hantam 2 Rumah di Desa Gunung Saribu Kecamatan Munte
Personel Polres Tanah Karo Lakukan Pengawalan Ketat Terhadap 6 Tahanan Saat Jalani Sidang PN Kabanjahe
Pengamanan Terakhir KRYD Pasca Arus Balik Lebaram 2025, Polres Tanah Karo Antisipasi Arus Wisatawan
Seorang Petani Asal Tigapanah, Ditangkap Satresnarkoba Polres Tanah Karo, Simpan 16 Paket Sabu dalam Jok Sepeda Motor
Polsek Berastagi, Kawal Ibadah Minggu Palma dari Bukit Kubu ke Gereja St. Fransiskus Asisi

Berita Terkait

Selasa, 1 April 2025 - 10:28

Pengamanan Ibadah Salat Idulfitri 1446 Hijiriah di Kabupaten Karo Berjalan Aman dan Kondusif

Jumat, 21 Februari 2025 - 04:22

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto ,Lantik Bupati Dan Wakil Bupati Karo di Istana Kepresidenan Jakarta

Senin, 10 Februari 2025 - 20:31

Ketua Umum AKPERSI Mendatangi Kementrian Desa Terkait Permintaan Maaf Pak Menteri Secara Terbuka

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:21

FPII Sukses Gelar Mukernas ke-VIII dan Kegiatan HUT ke-IX di Puri Mega Hotel Jakarta, Ini Agendanya

Senin, 3 Februari 2025 - 17:46

Ketum AWIBB Kecam Keras Video Viral Menteri PMD Sebut Wartawan Bodrex dan LSM Abal-Abal

Minggu, 2 Februari 2025 - 11:01

Ketua Umum dewan pers Nusantara mengecam keras dan meminta metri desa mundur dari jabatannya.

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:12

Polisi: Penodongan Pistol di SPBU Ternyata Korek Api

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:11

Polres Metro Jakarta Barat Musnahkan Narkoba Senilai Rp106 Miliar

Berita Terbaru