Bahas Integritas sampai Penyusunan Renstra, Kanwil Kemenkumham Sumut Hadir di Hari Pertama Rakor Dukman 2024

- Team

Rabu, 17 Juli 2024 - 00:27

4061 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA

Setelah dibuka secara resmi oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Andap Budhi Revianto, Rapat Koordinasi Pengendalian Program Dukungan Manajemen Tahun 2024 hadirkan berbagai pemateri untuk bahas tugas dan fungsi administratif maupun fasilitatif di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI. Selasa, (15/07/2024).

Mulai dari Survey Penilaian Integritas oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sampai dengan Penyusunan Rencana Strategis menjadi topik pembahasan pada hari pertama Rapat Koordinasi Pengendalian Program Dukungan Manajemen Tahun 2024 ini. Tentunya pembahasan kali ini tidak hanya melibatkan internal Kementerian Hukum dan HAM saja. Untuk membahas lebih dalam mengenai topik-topik yang dibincangkan, Kementerian Hukum dan HAM mengundang secara langsung para ahli dari instansi pembina dari masing-masing tugas dan fungsi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Salah satu narasumber pada kegiatan hari ini adalah Tenaga Ahli Madya SPI Monitoring KPK, Fachruddin Putra Jaya, yang membahas mengenai Survey Penilaian Integritas yang dilakukan oleh KPK terhadap risiko dan praktik korupsi di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

“Responden yang terdiri dari pegawai internal dan masyarakat eksternal memberikan pandangan mengenai efektivitas kegiatan antikorupsi yang dilakukan Kementerian Hukum dan HAM. Kita bedah dan diskusi bersama, potret yang saat ini terjadi di organisasi, kita cari akar permasalahannya lalu kita rancang solusi atas permasalahan yang terjadi. Bersama-sama kita berkomitmen untuk memperbaiki Kementerian Hukum dan HAM menjadi lebih baik,” ujar Fachruddin.

Disamping narasumber dari KPK, kegiatan yang berlangsung di Ballroom Hotel Grand Mercure Harmoni ini juga mengundang narasumber dari Badan Pemeriksa Keuangan, Kepala Subauditorat I.B.1 Auditorat Utama Keuangan Negara I BPK RI, Iwan Gunawan, yang membahas Penguatan Pengendalian atas Perencanaan, Pelaksanaan, dan Pertangungjawaban Pengelolaan Keuangan Negara serta Value Alignment Advisory, Henry Christianto, yang menyampaikan ekspose dan membuka diskusi bersama mengenai Visi dan Misi Kementerian Hukum dan HAM dalam Draft Rencana Strategi 2025-2029.

Turut hadir pada kegiatan kali ini Kepala Kantor Wilayah, Agung Krisna, Kepala Divisi Administrasi, Sahata Marlen Situngkir, Kepala Bagian Program dan HUMAS, Hotmonaria Damanik, dan jajaran Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.(AVID/r)

Berita Terkait

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto ,Lantik Bupati Dan Wakil Bupati Karo di Istana Kepresidenan Jakarta
Ketua Umum AKPERSI Mendatangi Kementrian Desa Terkait Permintaan Maaf Pak Menteri Secara Terbuka
FPII Sukses Gelar Mukernas ke-VIII dan Kegiatan HUT ke-IX di Puri Mega Hotel Jakarta, Ini Agendanya
Ketum AWIBB Kecam Keras Video Viral Menteri PMD Sebut Wartawan Bodrex dan LSM Abal-Abal
Ketua Umum dewan pers Nusantara mengecam keras dan meminta metri desa mundur dari jabatannya.
Polisi: Penodongan Pistol di SPBU Ternyata Korek Api
Polres Metro Jakarta Barat Musnahkan Narkoba Senilai Rp106 Miliar
Polisi Tangkap Pembunuh di Jakbar Diduga Kakak Ipar Korban

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 20:01

Perkuat Sinergi Pengawasan Lapas, Kanwil Ditjenpas Silaturrahmi ke BIN Daerah Aceh

Selasa, 11 Maret 2025 - 20:00

Polisi Berhasil Menangkap 16 Napi yang Kabur dari Lapas Kutacane

Sabtu, 8 Maret 2025 - 17:14

Kunjungan Kerja Kepala BNNP Aceh Ke BNNK Langsa dalam rangka Rapat Koordinasi Program P4GN

Kamis, 6 Maret 2025 - 06:52

Lagi, Bea Cukai dan Polri Lakukan Penindakan 188 kg Narkotika

Jumat, 21 Februari 2025 - 07:34

Pemerintah Aceh Tegaskan Pemberhentian Sulaimi Sebagai Sekda Aceh Besar Sudah Sesuai Aturan

Kamis, 20 Februari 2025 - 15:46

Ketua DPR Aceh Diminta Jadi ‘Pendingin’ Jelang Meugang

Rabu, 19 Februari 2025 - 11:02

ARAH Minta Mualem Ganti Seluruh Kepala SKPA Yang Lama

Selasa, 18 Februari 2025 - 18:04

Hendra Supardi Ditunjuk sebagai PLT Direktur Utama Bank Aceh

Berita Terbaru