Indibiz Sumatera Gelar Webinar Pendidikan Series 4: “Emosi Orang Tua Mempengaruhi Karakter Anak”

- Team

Rabu, 4 Desember 2024 - 09:11

40192 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan – Pernahkah Anda menyadari bahwa emosi orang tua memiliki peran besar dalam membentuk karakter anak? Tanpa disadari, ekspresi emosi yang ditunjukkan orang tua sehari-hari dapat berdampak positif maupun negatif pada perkembangan mental dan perilaku anak.

Hal itu dikatakan Kak Agata kepada awak media ini di Medan 4/12 tentang perkembangan mental anak.

Melihat pentingnya hal ini, Indibiz Sumatera kembali menghadirkan program edukatif melalui Webinar Pendidikan Series 4 dengan tema menarik: “Emosi Orang Tua Mempengaruhi Karakter Anak.” Acara ini dirancang khusus untuk membantu para orang tua, guru, dan pendidik memahami hubungan mendalam antara emosi orang tua dan pembentukan karakter anak.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Webinar ini akan menghadirkan Agata Ika Paskarista, S.Psi., M.Psi., Psikolog, seorang psikolog berpengalaman yang juga dikenal sebagai content creator dengan ratusan ribu pengikut di media sosial (@attarischa). Kak Agata akan berbagi wawasan berbasis data, tips praktis, dan solusi nyata untuk membantu para peserta memahami serta mengelola emosi mereka demi mendukung pertumbuhan karakter anak yang lebih baik.

Melalui gaya penyampaian yang hangat dan mudah dipahami, Kak Agata akan membahas berbagai tantangan yang dihadapi orang tua dan memberikan cara-cara efektif untuk menciptakan lingkungan emosional yang mendukung tumbuh kembang anak. Webinar ini terbuka untuk umum dan akan berlangsung secara online pada tanggal 13 Desember 2024.

Pendaftaran webinar ini sangat mudah dan gratis. Segera amankan tempat Anda melalui tautan berikut bit.ly/wpsindibiz4

Jangan lewatkan kesempatan ini untuk membawa perubahan positif bagi keluarga dan lingkungan Anda. Bersama, kita bisa mendukung generasi yang lebih sehat secara emosional dan sosial!

(S.Hadi P/Bob)

 

Berita Terkait

Bupati Karo Hadiri Pelantikan Rektor USU Periode 2026–2031
Pengungkapan Sumpah Bertandatangan Gubernur Riau (Berhalangan Sementara) Abdul Wahid
Danrem 083/Baladhika Jaya Berbagi Kebahagiaan, Santuni Anak Yatim di Winongan
Warga Binaan dan Petugas Rutan Tarutung Jalani Tes Urine Mendadak
Putri Proklamator RI Halida Nuriah Hatta Turun ke Tenda Pengungsian Tinjau Langsung Kondisi Korban Banjir Bandang Aceh Tamiang
Jumat Barokah Pewarta Polrestabes Medan Terus Berjalan, Chairum Lubis Tegaskan Semangat Kepedulian
Kalapas Kelas I Medan Pimpin Apel Pagi Perdana Awal Tahun 2026
Ketua Wartawan TNI Sumut Ryan Sinaga Siapkan Silaturahmi dengan Pangdam I/BB

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 01:31

Satresnarkoba Polres Tanah Karo Tangkap Pemuda Diduga Miliki Sabu di Simpang Empat

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:38

Kapolres Tanah Karo Hadiri Pentahbisan Imam Baru Ordo Kapusin di Berastagi, Berjalan Aman dan Kondusif

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:08

Kapolres Tanah Karo Hadiri Panen Raya Padi Sawah Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:06

Kapolsek Mardingding Gelar Patroli Blue Light Gabungan, Jaga Kamtibmas di Lau Baleng

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:05

Pemkab. Karo Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding, Hasil Upaya Pulihkan Lahan Terdampak Banjir

Senin, 19 Januari 2026 - 13:12

Musyawarah KORMI Laksanakan Pertama di Kabupaten Karo, Tahun 2026

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:47

Satreskrim Polres Tanah Karo Amankan Tiga Pelaku Pencurian Kabel Tower

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:45

Pemerintah Kabupaten Karo Dukung Penegakan Hukum dan Tegaskan Komitmen Perlindungan Aset Daerah

Berita Terbaru