Dairi, – Kriminal 24 com. Semangat juang para Pramuka Siswa dan Siswi SMAN 1 Siempat Nempu Hulu semakin berkobar menjelang keberangkatan mereka mengikuti kegiatan Persami Saka Wira Kartika yang diselenggarakan oleh Kodim 0206/Dairi.
Dalam rangka mempersiapkan diri, mereka mendapatkan arahan dan motivasi dari Babinsa Koramil 04/Tigalingga, Serda Parman Sembiring, dan Guru Pembina Pramuka, Darto Silaban. Kegiatan arahan dan motivasi ini berlangsung pada hari Sabtu, 25 Mei 2024, di halaman sekolah SMAN 1 Siempat Nempu Hulu.
Seluruh Para peserta Persami Saka Wira Kartika tampak antusias mendengarkan materi yang disampaikan oleh Serda Parman Sembiring dan Darto Silaban.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Serda Parman Sembiring dalam materinya menekankan pentingnya disiplin, kebersamaan, dan semangat juang bagi seorang Pramuka. Beliau juga menyampaikan beberapa tips dan trik untuk mengikuti kegiatan Persami Saka Wira Kartika dengan sukses.
Sementara itu, Darto Silaban selaku Guru Pembina Pramuka memberikan motivasi kepada para peserta agar mereka dapat memanfaatkan kegiatan Persami Saka Wira Kartika ini untuk belajar dan mengembangkan diri. juga mengingatkan para peserta agar tetap menjaga kesehatan dan keselamatan selama mengikuti kegiatan.
Para peserta Persami Saka Wira Kartika mengungkapkan rasa terima kasih mereka atas arahan dan motivasi yang diberikan oleh Serda Parman Sembiring dan Darto Silaban.
Mereka mengaku semakin termotivasi untuk mengikuti kegiatan Persami Saka Wira Kartika dengan penuh semangat dan optimisme.
Kegiatan Persami Saka Wira Kartika merupakan kegiatan kepramukaan yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan pengalaman para Pramuka dalam bidang bela negara. Kegiatan ini biasanya diikuti oleh para Pramuka tingkat penggalang dan penegak.
Diharapkan dengan mengikuti kegiatan Persami Saka Wira Kartika ini, para Pramuka Siswa dan Siswi SMAN 1 Siempat Nempu Hulu dapat menjadi generasi muda yang tangguh, disiplin, dan memiliki jiwa nasionalisme yang tingg,” Babinsa.