Edarkan Uang Palsu, Seorang Wanita Diamankan Polsek Bandar

KRIMINAL24.COM

- Team

Kamis, 21 September 2023 - 04:06

40127 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bener Meriah – Dibawah Pimpinan Kapolsek Bandar, Personel 2 (Sosek) Sat Intelkam Polres Bener Meriah berhasil mengamankan seorang Wanita yang diduga menjadi Pelaku Pengedar Uang Palsu di Kecamatan Bandar Kabupaten Bener Meriah.

Dalam keterangan Persnya, Kapolres Bener Meriah, AKBP. Nanang Indra Bakti, SH, SIK melalui Kapolsek Bandar, AKP. Jufrizal, SH, MH, Rabu (20/09/2023) menjelaskan, Penangkapan Ibu Rumah Tangga tersebut, merupakan hasil penyelidikan terkait Kasus transaksi Uang Palsu melalui Layanan BSI Link Dara Market yang merugikan salah seorang Warga Desa Makmur Sentosa.

Jadi, setelah Anggota kita melakukan Penyelidikan, lalu Anggota Sat Intelkam Polres Bener Meriah langsung mengamankan NN (21), Seorang Ibu Rumah Tangga yang juga Warga Desa Makmur Sentosa diduga sebagai pelaku.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pada saat penangkapan, NN berada di Rumahnya, yang terletak sekitar 20 Meter dari Tempat Kejadian Perkara (TKP) di BSI Link Dara Market,” Sebut AKP. Jufrizal.

Jufrizal menambahkan, Pada saat di periksa Petugas, Pelaku diduga memperoleh Uang Palsu tersebut dari seorang Individu berinisial (D) yang berasal dari Kecamatan Bukit. Awalnya, NN dan D berkenalan melalui Media Sosial Instagram, dan kemudian mereka bersepakat untuk bertemu.

Pertemuan mereka terjadi pada hari Jum’at Tanggal 25 – September – 2023 sekitar Pukul 20.00 WIB, bahkan keduanya sempat singgah di Indomaret Simpang Tiga Kecamatan Bukit untuk berbelanja. Bersama Pelaku, Polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti termasuk Uang Palsu pecahan Rp. 100.000 Ribu sebanyak 5 Lembar,

Selain itu, Kata AKP. Jufrizal, ditemukan pula Struk pengiriman/Transfer di BSI Link Dara Market pada hari yang sama sekitar Pukul 22.51 WIB, 22.54 WIB, 23.34 WIB dan Pukul 23.35 WIB dari rekaman CCTV yang tercatat dalam Flashdisk dan satu Unit Handphone merek iPhone 11 berwarna hitam yang juga menjadi barang bukti penting dalam mengungkap Kasus ini.

“Saat ini, terduga Pelaku NN telah diamankan di Mapolres Bandar dan sedang menjalani Interogasi awal oleh Unit Reskrim Polsek Bandar, dan kasus Peredaran Uang Palsu ini sedang dalam Proses Penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap semua Fakta Terkait pengedaran Uang Palsu di Wilayah Hukum Bandar,” Pungkasnya. [RED]

Berita Terkait

Selasa, 1 April 2025 - 10:28

Pengamanan Ibadah Salat Idulfitri 1446 Hijiriah di Kabupaten Karo Berjalan Aman dan Kondusif

Jumat, 21 Februari 2025 - 04:22

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto ,Lantik Bupati Dan Wakil Bupati Karo di Istana Kepresidenan Jakarta

Senin, 10 Februari 2025 - 20:31

Ketua Umum AKPERSI Mendatangi Kementrian Desa Terkait Permintaan Maaf Pak Menteri Secara Terbuka

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:21

FPII Sukses Gelar Mukernas ke-VIII dan Kegiatan HUT ke-IX di Puri Mega Hotel Jakarta, Ini Agendanya

Senin, 3 Februari 2025 - 17:46

Ketum AWIBB Kecam Keras Video Viral Menteri PMD Sebut Wartawan Bodrex dan LSM Abal-Abal

Minggu, 2 Februari 2025 - 11:01

Ketua Umum dewan pers Nusantara mengecam keras dan meminta metri desa mundur dari jabatannya.

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:12

Polisi: Penodongan Pistol di SPBU Ternyata Korek Api

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:11

Polres Metro Jakarta Barat Musnahkan Narkoba Senilai Rp106 Miliar

Berita Terbaru