Medan — Ketua Daerah Pokdar Bhayangkara Polda Sumatera Utara, Dr. (Cand.) Andi, S.Kom., S.H., M.M., CPM., CPLA, turut menghadiri kegiatan “Polri Untuk Negeri: Safari Kebangsaan Polda Sumut” yang digelar di Masjid Al-Hidayah Polda Sumut pada Kamis (23/10/2025). Kegiatan tersebut menjadi momentum penting dalam memperkuat silaturahmi, persaudaraan, dan semangat kebangsaan antara Polri dan seluruh elemen masyarakat.
Acara dihadiri langsung oleh Wakapolda Sumatera Utara Brigjen Pol. Rony Samtana Tarigan, S.I.K., M.T.C.P., mewakili Kapolda Sumut Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H., bersama para pejabat utama Polda, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, organisasi kemasyarakatan, serta perwakilan komunitas ojek online. Suasana berlangsung hangat dan penuh keakraban, mencerminkan semangat toleransi dan kebersamaan yang menjadi dasar pelaksanaan kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Brigjen Pol. Rony Samtana menegaskan bahwa kehadiran Polri bukan semata menjaga keamanan, melainkan juga untuk menyatu dengan masyarakat.
“Polisi bukan hanya hadir untuk menjaga dan mengamankan, tetapi juga untuk mendengarkan, memahami, dan menjadi bagian dari rakyat itu sendiri,” ujar Wakapolda.
Beliau menambahkan, Safari Kebangsaan merupakan langkah strategis Polri dalam membangun komunikasi dua arah, memperkuat ukhuwah, dan mempererat hubungan sosial dengan berbagai lapisan masyarakat.
Sementara itu, Dr. (Cand.) Andi, selaku Ketua Daerah Pokdar Bhayangkara Polda Sumut, menyampaikan apresiasi atas inisiatif Polda Sumut yang terus mengedepankan pendekatan humanis dalam menjaga stabilitas dan keamanan masyarakat.
“Kegiatan ini menjadi wujud nyata bahwa Polri hadir bersama masyarakat, bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai mitra dalam membangun persatuan dan kedamaian. Pokdar Bhayangkara siap mendukung langkah Polda Sumut dalam menjaga kondusivitas dan memperkuat rasa kebangsaan,” tegasnya.
Andi juga menekankan pentingnya sinergi antara Polri, Pokdar Bhayangkara, dan seluruh elemen masyarakat untuk terus memperkuat persatuan di tengah dinamika bangsa yang semakin kompleks.
“Di era digital yang penuh tantangan, kolaborasi dan komunikasi positif menjadi kunci untuk menangkal disinformasi dan menjaga harmoni sosial,” ujarnya menambahkan.
Kegiatan Safari Kebangsaan Polda Sumut ini diharapkan menjadi sarana efektif untuk mempererat hubungan Polri dengan masyarakat, menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, serta menanamkan nilai-nilai persaudaraan, toleransi, dan gotong royong dalam kehidupan berbangsa. (Red)








































