Kapolres Tanah Karo, Cek Kesiapan Pos Pengamanan Ops Ketupat Toba 2025

KRIMINAL24.COM

- Team

Jumat, 21 Maret 2025 - 16:44

4031 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karo – KRIMINAL 24 COM. Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulaianto, S.H, S.I.K, M.M, M. Tr. Opsla, didampingi Pejabat Utama (PJU) Polres Tanah Karo, meninjau kesiapan Pos Pengamanan (Pospam) dalam rangka Operasi Ketupat Toba 2025 di wilayah Berastagi, di Pos Pelayanan 1 Simpang Doulu Berastagi, pengecekan pos tersebut,Jumat(21/03/2025) pukul 11.00 WIB. Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara.

Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dalam menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas, terutama di jalur wisata yang diprediksi mengalami peningkatan volume kendaraan selama libur Lebaran di hari Raya idul Fitri.

Dalam tinjauannya, Kapolres Tanah Karo, memastikan bahwa seluruh personel telah menempati pos masing masing dan siap menjalankan tugas. Selain itu, ia juga memberikan arahan kepada personel agar selalu waspada dan responsif dalam mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selama kegiatan berlangsung, petugas kepolisian menemukan angkutan umum, yang melanggar aturan dengan membawa penumpang di atas atap kendaraan, yang berisiko tinggi terhadap keselamatan. Kapolres Tanah Karo, juga menegaskan bahwa tindakan seperti ini tidak dapat ditoleransi karena membahayakan nyawa penumpang dan pengguna jalan lainnya.

“Kami mengingatkan para pengusaha angkutan umum agar selalu mengutamakan keselamatan penumpang. Kepolisian akan terus melakukan patroli dan penindakan terhadap pelanggaran serupa untuk memastikan keselamatan di jalan raya,” ujar Kapolres Tanah Karo.

Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Kompol Zulhan, S.H, M.H, Kabag Ops Kompl Eddy Sudrajat, S.H, Kasat Intel AKP Narno dan Kasat Lantas AKP Rabiah H, S.H, yang memberikan dukungan penuh terhadap upaya peningkatan keamanan dan keselamatan lalu lintas di wilayah Kab Karo.

Dengan pengecekan ini, diharapkan Operasi Ketupat Toba 2025 dapat berjalan dengan optimal, menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat, khususnya para pemudik dan wisatawan yang melintasi Kabupaten Karo.

(Bangunta Sembiring ).

Berita Terkait

Satpamobvit Polres Tanah Karo, Berpatroli di Malam Hari Untuk Menjaga Kamtibmas
Kapolres Tanah Karo, Pimpin Upacara Bendera, Tekankan Peningkatan Kemampuan Personel dan Kesiapan Hadapi Dinamika Global
Polsek Berastagi dan Unit Inafis Satreskrim Polres Tanah Karo, Evakuasi Penemuan Mayat Gantung Diri di Desa Gurusinga
Angin Puting Beliung Serta Hujan Deras Hantam 2 Rumah di Desa Gunung Saribu Kecamatan Munte
Personel Polres Tanah Karo Lakukan Pengawalan Ketat Terhadap 6 Tahanan Saat Jalani Sidang PN Kabanjahe
Pengamanan Terakhir KRYD Pasca Arus Balik Lebaram 2025, Polres Tanah Karo Antisipasi Arus Wisatawan
Seorang Petani Asal Tigapanah, Ditangkap Satresnarkoba Polres Tanah Karo, Simpan 16 Paket Sabu dalam Jok Sepeda Motor
Polsek Berastagi, Kawal Ibadah Minggu Palma dari Bukit Kubu ke Gereja St. Fransiskus Asisi

Berita Terkait

Selasa, 1 April 2025 - 10:28

Pengamanan Ibadah Salat Idulfitri 1446 Hijiriah di Kabupaten Karo Berjalan Aman dan Kondusif

Jumat, 21 Februari 2025 - 04:22

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto ,Lantik Bupati Dan Wakil Bupati Karo di Istana Kepresidenan Jakarta

Senin, 10 Februari 2025 - 20:31

Ketua Umum AKPERSI Mendatangi Kementrian Desa Terkait Permintaan Maaf Pak Menteri Secara Terbuka

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:21

FPII Sukses Gelar Mukernas ke-VIII dan Kegiatan HUT ke-IX di Puri Mega Hotel Jakarta, Ini Agendanya

Senin, 3 Februari 2025 - 17:46

Ketum AWIBB Kecam Keras Video Viral Menteri PMD Sebut Wartawan Bodrex dan LSM Abal-Abal

Minggu, 2 Februari 2025 - 11:01

Ketua Umum dewan pers Nusantara mengecam keras dan meminta metri desa mundur dari jabatannya.

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:12

Polisi: Penodongan Pistol di SPBU Ternyata Korek Api

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:11

Polres Metro Jakarta Barat Musnahkan Narkoba Senilai Rp106 Miliar

Berita Terbaru