Gunung Mas – Dalam rangka membantu masyarakat untuk mempermudah mendapatkan air bersih, Satgas TMMD ke 119 Kodim 1016 Palangka Raya membuat Sumur Bor di Desa Bangun Sari,Kecamatan Manuhing,Kabupaten Gunung Mas, Senin (11/03/2024).
Pasiter Kodim 1016 Palangka Raya Kapten Inf I Made Iwan menjelaskan pembangunan sumur bor merupakan salah satu program unggulan KASAD, TMMD ke-119 Kodim 1016 Palangka Raya membantu pengadaan air bersih bagi masyarakat yang kesulitan air bersih di Desa Bangun Sari.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Untuk hasil yang maksimal kita juga menghadirkan tenaga ahli dan tukang untuk membuat sumur bor, harapan kita nanti dengan adanya sumur bor ini dapat membantu masyarakat atau meringankan beban masyarakat yang kesulitan air bersih”, jelas Pasiter.
Berdasarkan data yang dihimpun dilapangan, pekerjaan pembuatan sumur bor hari ini, diperkirakan sudah mencapai 95 persen akan tetapi terkendala cuaca yang ekstrem.
Kami berupaya akan tetap menyelesaikan dengan hasil maksimal kegiatan ini, lanjutnya. Panas hujan sudah menjadi kawan, jadi tidak melunturkan semangat kami TNI untuk melayani masyarakat Di Desa Bangun Sari, tutupnya. (Red)