Seorang Ibu di Gayo Lues Meninggalkan Rumah Setelah Pamit Ke Suami

KRIMINAL24.COM

- Team

Kamis, 14 September 2023 - 19:38

40116 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Seorang Ibu di Gayo Lues meninggalkan rumah setelah pamit ke Suami sesuai dengan Laporan dari orang tua Korban ke SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) Polres Gayo Lues, pada hari Kamis (14/09) siang.

Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K. melalui Kasatreskrim IPTU M. Abidinsyah, S.H menjelaskan korban atas nama Laila Maulida (18), warga Dusun Lintung Desa Bustanussalam Kecamatan Blangkejeren dilaporkan hilang usai pamit pada suaminya Rabu kemarin 13 September 2023, setelah berupaya mencari keberadaan korban selama 12 jam lebih, pihak keluarga (orang tua korban dan suami korban) melaporkan kejadian ini kepada SPKT Polres setempat, jelas Kasatreskrim.

Laporan ke SPKT Polres Gayo Lues itu dibuat oleh orang tuanya bernama M. Yusuf warga Desa Bustanussalam Kecamatan Blangkejeren Kab. Gayo Lues, dengan laporan polisi nomor : 01/IX/2023/SPKT/Polres Gayo Lues tanggal 14 September 2023.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ditambah Abidin, dalam laporan tersebut, korban disebut meninggalkan rumah usai pamit pada suaminya sekira pukul 20.00 WIB. “Sampai saat ini korban belum ditemukan, dan masih dalam pencarian,” sebutnya. Adapun ciri-cirinya antara lain warna kulit kuning langsat, rambut lurus dan tinggi badan sekitar 155 Cm serta berat badan 50 kilogram. Saat pergi meninggalkan rumah, Laila Maulida memakai jaket warna cream dan celana jeans berwarna warna abu-abu, kata Abidin.

Pihak Kepolisian dan keluarga masih melakukan pencarian terhadap korban, tutup Kasatreskrim. (Tarmizi)

Berita Terkait

Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
Pengedar Narkoba Sabu di Gayo Lues Diduga Kebal Hukum
Sat Reskrim Polres Gayo Lues Bersama Disperindagkop Lakukan Pengecekan Volume “MINYAK KITA” yang Beredar di Wilayah Gayo Lues
Dalam sepekan Satresnarkoba Polres Gayo Lues berhasil Gagalkan Ratusan Kilogram Ganja Lintas Provinsi
Pisah Sambut Kasatresnarkoba, Kapolres Gayo Lues Ucapkan Terima Kasih
Kapolres Gayo Lues Pimpin Upacara Sertijab Kasatresnarkoba
Dandim 0113/ Gayo Lues Pimpin Upacara Bulanan Di Lapangan Makodim 0113/ Gayo Lues
PUSDA Mengucapkan Selamat Atas Pelantikan Suhaidi dan Maliki, Optimistis Kemiskinan di Gayo Lues Bisa Ditekan