Jum’at Curhat Bersama Tokoh Dan Aktifis Di Panggung NGOVI CHANEL, Kapolres AKBP Budi Diapresiasi Masyarakat Rohul

KRIMINAL24.COM

- Team

Minggu, 13 Agustus 2023 - 12:41

4093 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ROKAN HULU- Dalam Quick Wins Respon Presisi Polri (QWPP) Jumat Curhat Kapolres Rokan Hulu (Rohul) AKBP Budi Setiyono SIK MH digelar di Panggung Ngobrol Volume Tinggi (NGOVI) Ampera Boru Lubis KM 1 Pasir Pangaraian, Kecamatan Rambah, Jum’at (11/8/2023)

Dalam kesempatan itu, hadir Kasat Binmas AKP Hermawan SH, Kasi Humas Aipda Mardiono Pasda SH, Ketua Tariqot Naqasyabandiah Ade Irwan Hudayana, Tokoh Masyarakat Muhammad Shobu, Manager NGOPI H Sarkawi SE, para Kadus, Ketua SPRI Rohul, Ketua Foswar Rohul, Bendahara IWO Rohul, Pengurus PJID, Pengurus Bara Api, dan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH menyampaikan beragam langkah-langkah strategis yang dilakukan untuk Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) dalam memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 78 Tahun 2023.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pasca Covid-19, Tahun ini pelaksanaan HUT Kemerdekaan RI yang tanpa dilakukan pembatasan, Kami berharap jangan karena untuk kemeriahan, tapi melalaikan Harkmtibmas maka laksanakan perayaan tersebut dengan kegiatan-kegiatan positif di Lingkungan Masyarakat,” tuturnya.

Lanjutnya, aktifitas Masyarakat dalam memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 78 Tahun 2023, akan ada kegiatan Masyarakat yang dinilai ekstrim, seperti Panjat Pinang, Tarik Tambang, Pacu Karung dan lainnya yang melibatkan banyak Masyarakat.

“Polres Rohul sudah melakukan ploting serta memonitoring pontensi atau Titik-titik yang kemungkinan, terciptanya kerumunan atau banyaknya aktivitas Masyarakat,” tutur Kapolres.

Ketika itu, Curhatan datang dari Endar Rambe, soal ketertiban Masyarakat, mengenai Balap Liar dan Warung Remang-remang, langkah-langkah yang dilakukan Polres Rohul tetap menjaga Harkmtibmas tersebut

Ketika itu, Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH menjawab, pihaknya intens melakukan patroli rutin dan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).

“Namun, kandang antara Pelaku Balap Liar dan Usaha Warung Remang-remang seperti Kucing-kucingan,” imbuhnya.

Tapi, lanjut Kapolres Rohul, untuk hal ini perlu kerjasama di antara para Tokoh, khususnya para Orangtua yang memonitoring serta mengawasi anak-anaknya, sehingga terjurmus terhadap pergaulan tersebut yang merugikan Mereka sendiri.

“Kami mengajak dan menghimbau para Pemangku Kepentingan supaya bahu-membahu menciptakan generasi Emas Bangsa, khususnya di Kabupaten Rohul,” paparnya.

Di tempat yang sama, Manager NGOPI H Syarkawi SE, mengapresiasi program Jum’at Curhat Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH, dirinya mengucapkan terimakasih karena telah menciptakan Rohul yang aman, tertib dan kondusif.

“Terimakasih Bapak Kapolres Rohul atas program-programnya, sehingga Kabupaten Rohul yang berjuluk Negeri Seribu Suluk, aman, kami siap mendukung penuh semua kegiatan positif yang Polri,” pungkas H Syarkawi SE yang Nota Bene Putra Mahkota Sutan Laut Api Napitu Huta.

Sementara itu, Ketua Tariqot Naqasyabandiah Kabupaten Rohul Ade Irwan Hudayana, mengajak Masyarakat Rohul untuk mendukung setiap program dan kegiatan Polri yang bertujuan untuk menciptakan Harkamtibmas di Kabupaten Rohul

“Saya bangga dengan Bapak Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH yang komitmen menciptakan kampung atau Kabupaten kita supaya kondusif dan aman,” jelas Ade Irwan Hudayana bergelar Khalifah Tongku Mudo.

Terpantau, pada kegiatan tersebut, Kapolres AKBP Budi Setiyono SIK MH, membagikan tali asih berupa Beras, Mie Instan, Telur Minyak Goreng, Kopi, Gula dan lainnya, kemudian dilakukan photo bersama dan doa bersama.

(HPR)

Berita Terkait

FKMB Bakal Kawal Perbaikan Tebing Sungai Yang Ambrol, Diduga Faktor Alam ‘Force Mayor’
Pangdam XII/Tpr Kunjungan Kerja Ke Yonkav 12/BC
Pangdam XII/Tpr Bersama Pj. Gubernur Kalbar Lepas Peserta Pontianak City Run 2025
Niat Mau Santai Sambil Memancing Empat Laki-laki Di Takalar Di Buruh Pakai Parang 
Polres Tanah Karo Gelar “Jumat Barokah” untuk Cooling System Jelang Pelantikan Kepala Daerah
Viral RSUD Nene Mallomo Pangkajene Sidrap Menui Sorotan Dari Masyarakat Tidak Mengutamakan Pelayanan
Parahnya Proyek Asal Jadi Marak di OI, Seperti Proyek Drainase Di Ruas SP Indralaya – Meranjat ini
Proyek Jembatan Asal Jadi di Payaraman, Akhirnya Belum Genap 1 Tahun Sudah Mau Ambruk

Berita Terkait

Minggu, 23 Februari 2025 - 17:07

Jalin Kedekatan, Polsek Munte Hadiri Kebaktian dan Berikan Imbauan Kamtibmas

Minggu, 23 Februari 2025 - 03:12

Sat Samapta Polres Tanah Karo, Lakukan Patroli Sepeda, untuk Cegah Kejahatan

Sabtu, 22 Februari 2025 - 00:18

Kapolres Tanah Karo, Gelar Program Jumat Barokah untuk Cooling System dan Kamtibmas Kondusif

Jumat, 21 Februari 2025 - 04:23

Kepolisian Polres Tanah Karo, Gelar Pengamanan dan Patroli Pasca Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Karo, Periode 2025-2030

Jumat, 21 Februari 2025 - 04:21

Satresnarkoba Polres Tanah Karo, Tangkap Pengedar Sabu di Kabanjahe

Rabu, 19 Februari 2025 - 16:11

Polres Tanah Karo Gelar Razia Ops Keselamatan Toba 2025 di Berastagi

Selasa, 18 Februari 2025 - 18:19

Polres Tanah Karo Gelar Razia Ops Keselamatan Toba 2025, di Depan Mapolres Kabanjahe

Selasa, 18 Februari 2025 - 18:14

Polres Tanah Karo, Tangkap Bandar Narkotika, 2 Paket Sabu dan Timbangan Elektrik Diamankan

Berita Terbaru

DELI SERDANG

Polsek Pancur Batu Janji Akan Tangkap Pelaku Pembacokan Cecep

Sabtu, 22 Feb 2025 - 07:26